BLOGGER TEMPLATES - TWITTER BACKGROUNDS »

Kamis, 19 Desember 2013

IPA kelas IV semester 1


MATERI BELAJAR

Tema                          : Makhluk Hidup
Mata Pelajaran          : IPA
Kelas                           : III (Tiga)/1(Ganjil)
Alokasi  Waktu          : 2 x 25 menit

A.    Pertumbuhan Manusia
Semua makhluk hidup di bumi selalu mengalami pertumbuhan. Pertumbuhan yang terjadi pada suatu makhluk hidup ditandai dengan bertambahnya tinggi, besar, dan berat badan. Pertumbuhan dimulai sejak lahir, kemudian bayi tersebut bertambah besar, berat dan tinggi seiring bergantinya hari, bulan, kemudian tahun. Pertumbuhan pada manusia adalah proses memperbanyak dan pembesaran sel-sel tubuh manusia.

Agar tubuh kita sehat, kita memerlukan pemeliharaan dan perawatan diri yang baik. Tindakan-tindakan yang dapat dilakukan diantaranya makan secara teratur dan olahraga. Jenis-jenis makanan apa saja yang diperlukan manusia ? Gizi seimbang, yaitu karbohidrat, vitamin, protein misalnya:



Contoh penyakit akibat gizi yang tidak seimbang:
1.      Gondok
Yaitu penyakit yang disebabkan karena kekurangan mineral yodium. Gejala penyakit ini ditandai dengan adanya pembekakan pada leher orang tersebut. Pencegahannya melalui tambahan garam dapur beryodium.

2.      Hemofilia
Penyakit ini disebabkan karena kekurangan vitamin K, atau dapat disebabkan karena keturunan (warisan orangtua). Gejalanya, pada orang yang terluka, darahnya sukar membeku. Pencegahannya melalui memperbanyak konsumsi vitamin K, seperti sayuran.
3.      Kwasiorkor (Kekurangan Protein)
Penyakit ini terjadi karena kekurangan protein secara terus menerus. Tanda-tanda orang yang terkena penyakit ini adalah badan kurus dan rambut jarang. Penyakit Kwasiorkor dapat dicegah dengan banyak makan makanan yang mengandung protein, antara lain tempe, tahu, kacang merah, ikan, hati, susu.
4.      Rabun Senja
Rabun senja disebabkan oleh kekurangan vitamin A. Gejala yang timbul pada orang yang menderita adalah penglihatan kabur, terutama pada saat sore hari. Pencegahannya dengan makan makanan yang mengandung vitamin A, misalnya wortel, susu, dan hati.

5.      Beri-beri
Penyakit ini disebabkan kekurangan vitamin B. Gejalanya, nafsu makan berkurang, kesemutan, dan bengkak pada kaki. Penyakit ini dapat dicegah dengan makanan yang mengandung vitamin B, yaitu beras merah dan kacang hijau.

6.      Skorbut
Penyakit yang disebabkan karena kekurangan vitamin C. Gejala penderita penyakit ini adalah gusi berdarah dan terdapat luka di bibir. Penyakit Skorbut dapat dicegah dengan makan buah-buahan yang mengandung vitamin C.

7.      Rakitis
Rakitis disebabkan karena kekurangan vitamin D. Gejala yang diderita adalah kaki membentuk seperti huruf O atau X. penyakit ini dapat dicegah dengan makanan yang banyak mengandung vitamin D dan sering berjemur dibawah sinar matahari pagi.

B.     Pertumbuhan Hewan

Semua makhluk hidup mengalami pertumbuhan, seperti kamu. Ketika baru lahir, tubuhmu kecil. Beberapa waktu kemudian kamu sudah mulai belajar duduk, berdiri, berjalan hingga berlari. Tentunya kamu pernah melihat hewan bukan? Misalnya saja ayam. Ayam merupakan hewan peliharaan manusia. Bisa dimanfaatkan mulai dari telur, daging, hingga bulunya. Tahukah kamu bagaimana cara berkembang biak ayam? Ayam berkembang biak dengan bertelur. Coba perhatikan gambar dibawah ini !

Gambar 2 Siklus pertumbuhan dan perkembangan ayam. Mulai dari telur, menetas, menjadi anak ayam hingga menjadi ayam dewasa dan akhirnya tua.

C.     Pertumbuhan Tanaman
Tanaman juga memerlukan perwatan yang baik seperti manusia dan hewan, agar tumbuh subur. Tanaman juga memerlukan gizi layaknya manusia dan hewan untuk pertumbuhannya. Agar tanaman tumbuh subur dan menghasilkan bunga, tanaman harus disiram secara teratur dan dipupuk menurut kebutuhan tanaman. Perhatikan gambar dibawah ini, dan lihat perubahannya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar